02 Juni 2008

Iklan Sintetis

sin·te·tis /sintétis/ a 1 mengenai sintesis; berdasarkan sintesis (tt hukum, kesimpulan, dsb): pengambilan hukum secara --; 2 Kim tidak diturunkan langsung dr hasil alam; bersifat hasil pengolahan manusia; tiruan: karet -- adalah karet tiruan yg terdiri atas bermacam unsur kimia


Pernah lihat iklan oli dengan bintang mulan jamilah? dengan latar gambar mulan berkendara ada suara pria yang menyebutkan ........ oli blabla mengandung sintetis ......

Kata sintetis bukan merujuk pada suatu benda atau suatu zat, tetapi menurut KBBI adalah tidak diturunkan langsung dr hasil alam; bersifat hasil pengolahan manusia; tiruan
.

Jadi kalimat oli mengandung sintetis bisa dikatakan membingungkan musuh dan lawan :D Penghilangan kata mengandung (menjadi oli sintetis) boleh jadi lebih tepat untuk menyampaikan apa maksud dari produsen oli ini kepada calon pembelinya, bahwa oli produksi mereka bukan oli alami (hasil dari proses minyak bumi) tetapi proses rekayasa kimiawi yang menghasilkan cairan dengan karakteristik sesuai dengan spesifikasi yang diinginkan, dan lebih lazim digunakan dalam percakapan atau bahasa penulisan yang sering kita jumpai.

Siapa yang salah? scriptwriter, ph, produsen, stasiun tv atau malah konsumen? menurut saya kok ya yang nulis artikel ini, kurang kerjaan banget ngurusi iklan

21 komentar:

Anonim mengatakan...

ho oh. kurang kerjaan banget :p

anyways, thanks yg kemaren, way :)

Anang mengatakan...

ga memperhatikan iklan sedetil itu hehe.

Unknown mengatakan...

mesti lagi ga ada kerjaan. sini bantuin aku. hahaha.... :P

Anonim mengatakan...

Singtestis emang bisa bikin mengandung ya?

Anonim mengatakan...

keren. memang semua harus di kritisi....

Anonim mengatakan...

Iya...biasanya juga disebutnya oli sintetis...kenapa jadi berubah ya?

Anonim mengatakan...

Iya juga ya. Btw, brp harga oli skrg mas?

Anonim mengatakan...

drpd mikirin iklan.. mending mikirin mempersingkat proses global way.. kekeke..

Vina Revi mengatakan...

Alamak! Mulan Jamilah main iklan oli? wah, ketinggalan dong!

btw, iya Way. Kamu kurang kerjaan banget. Sempet2nya nyari di KBBI segala.

Anonim mengatakan...

lagi ngelepasin stress ya Way?

iway disini mengatakan...

to mbok:
same-same lah mbok

to anang:
hehhehe lha emang saya?

to evi:
ne! disini banyak kerjaan :D

to nayantaka:
ya, mengandung yang tidak alami

to mas kw:
ah situ bisa aja :D

to suamimalas:
heeh, padahal dah bagus-bagus 2 kata ya

to tini:
halah, sila tanya ke toko sebelah

to ndro:
nanti ndro kita rapatin :D

to mbak vina:
kan menyebarkan virus kritis

to mbak endang:
hehhehhehe, saya belum stress kok, jadi ga perlu dilepasin

-Fitri Mohan- mengatakan...

aku ngertinya brush sintetis. buat mukaku soalnya, hehehee.

Anonim mengatakan...

Mungkin maksudnya yg sistetis itu si Wulan Jameela nya kalee ... hehehe

-Ajie-
www.kodokijo.net

Anonim mengatakan...

banyak pengalaman tentang oli sintetis ini...:D

pernah servis speda motor, si penjaga toko tanya "pake oli apa pak..?"
"yang ada apa aja..?
"yang bagus sama yg biasa"
"bedanya..." tanya saya
"yg bagus lebih mahal karena oli sintetis, yg murah oli biasa buatan pertamina..." jawab si spg.
"Loh..bukannya oli sintetetis itu lebih jelek karena produksinya dari bahan/oli bekas, makanya jadi mahal karena lebih banyak keluar ongkos produksi. Sedangkan oli buatan pertamina itu asli buatan alam. Lebih bagus tapi murah karena tinggal "ambil..." jawab saya sekenanya. Si spg pun bingung, karena memang tidak tahu dan didoktrin oleh bos atau mungkin masyarakat Indonesia bahwa yg mahal itu pasti lebih bagus....:D

Anonim mengatakan...

makanya jangan pake oli kaleng dong :P

Anonim mengatakan...

wah ra mudeng... kalo susu sintetis mudeng lah

Anonim mengatakan...

Mungkin itu bahasa iklan...ga perlu pake KBBI, yang penting artis nya....

Anonim mengatakan...

sepertinya blog ini juga mengandung sintetis...

ebeSS mengatakan...

klo bisa bersilat lidah untuk bersilat kata . . .
berarti lidahnya benar2 sintetis dan
. . . lebih elastis tentu . . :P

iway disini mengatakan...

to mbak fm:
bisa bikin muka elastis ya mbak hehehehheheh

to setiaji:
bisa jadi, anyway apanya yang sintetis mas?

to torasham:
hahahahhahaa, itu spg toko buku kali lagi main kesitu

to hedi:
wah baru lagi nih, oli kaleng

to wku:
kalo susu aja cepet nyambernya

to bu eny:
iya sih ga perlu kbbi banget, tapi kan maknanya lain bu

to la:
halah, ada bandeng sintetis ga??

to om ebess:
yes om!

Anonim mengatakan...

hehehe... pembodohan itu kan berlangsung sedikit demi sedikit.. berawal dari penggunaan kata yang semakin seragam... bener gak sih?