09 Februari 2007

Kisah (udah agak) lama


Kenapa agak lama, karena memang terjadi tahun kemarin (2006), ada teman mencoba merasakan pekerjaan office boy, dengan membersihkan dispenser dan mengganti air di galon yang kebetulan sudah mau habis. Iseng-iseng ngelap mangkuk logam di dispenser membuat cover atas penutup dispenser terbuka, dari sinilah terbuka aib yang selama ini 'mereka' simpan dari kami semua. Aib yang membuat kami terpana melebihi keterpanaan kami pada Siti Nurhaliza yang akan menikah dengan Mr K [waktu itu]. Siapa 'mereka' ?? mungkin 2 atau 3 generasi kecoak berjumlah sekitar 10 hingga 20 puluhan, masih tersisa pula kulit telur-telur mereka menempel di mangkuk logam dispenser. Jumlah kulit telur kiranya lebih dari 40-an, lalu dimana sisa kecoak yang lain , hmmm mungkin sedang dinas luar kota atau studi banding ala anggota parlemen :D. Jadi selama hampir 2 tahun ini, kami (sekitar 15 orang, blum termasuk tamu diundang dan tak diundang yang sudi mampir ke ruangan kami) meminum air (yang mungkin) dari bak mandi para coro itu. Alhamdulillah sejauh ini tidak ada teman kami yang mengeluh sakit perut dan sebangsanya [kalo sakit kantong ya biasa lah]. So, Beware Of what you drink and eat!! [semoga benar inggris saya].

2 komentar:

Anonim mengatakan...

Jian... nggilanik.. :((

iway disini mengatakan...

to mbah:
hehehe, padahal kantorku saben ndino dibersihin cleaning serpice lho